Rutan Perempuan Kelas II A Medan Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H.

REDAKSI MEDAN

- Redaksi

Selasa, 11 Februari 2025 - 04:22 WIB

506 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDAN

Bertempat di Aula Rutan Perempuan Kelas II A Medan Acara Peringatan Isra’ Mi’raj 1446 H ini mengusung tema “Semangat membentuk pribadi sholeh dan sholeha, beriman, bertaqwa dan bermanfaat”. Kegiatan tersebut diikuti oleh Pegawai yang tergabung dalam Permusdan (Persatuan Pegawai Muslim Ruperdan) serta Warga Binaan Rutan Perempuan Kelas II A Medan yang beragama muslim.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Warga Binaan, kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Kasubsi Bimbingan Kegiatan Rutan Perempuan Kelas II A Medan yang penuh syukur atas terselenggaranya kegiatan ini. Beliau menegaskan bahwa peringatan Isra Mi’raj menjadi salah satu cara untuk menanamkan nilai-nilai agama kepada warga binaan serta mengingatkan pentingnya memperkuat iman dan taqwa. “Saya berharap acara ini tidak hanya menjadi seremonial semata. Isra’ Mi’raj merupakan perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW yang harus kita imani. Dari peristiwa ini, kita mendapatkan perintah shalat yang menjadi kewajiban kita sebagai umat Islam. Mari kita jadikan momentum ini untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT,” ujar Ika Suryani. Dalam acara tersebut juga ditampilkan Marawis Annisa yang merupakan group marawis warga binaan Rutan Perempuan Medan. Acara dilanjutkan dengan ceramah dari ustadz Zulkifli, S. Pd.i. Dan diakhiri dengan doa Bersama menyambut bulan suci Ramadhan yang tinggal beberapa hari lagi.

Kegiatan peringatan Isra’ Mi’raj ini berlangsung dengan khidmat dan penuh antusiasme dari pegawai dan juga warga binaan, dengan mendatangkan ustadz guna mendapatkan kajian ceramah terkait Isra’ Mi’raj. Diharapkan, acara ini tidak hanya memberikan pencerahan spiritual, tetapi juga menjadi dorongan moral bagi Warga Binaan untuk menjalani hidup yang lebih baik di masa depan. Dengan program pembinaan yang terarah dan komitmen dari seluruh pihak, Rutan Perempuan Kelas II A Medan terus berupaya menciptakan lingkungan yang mendukung perubahan positif bagi seluruh penghuninya.(AVID/ril)

Berita Terkait

SAH..! Dr. Flora Nainggolan,S.H., M.Hum., Resmi Jabat Kakanwil Kementerian HAM Sumut
Kunjungan Kerja Dirjenpas Mashudi Ke Lapas Perempuan Kelas IIA Medan
Kunjungan Kerja Dirjenpas Irjen Pol Mashudi Ke Lapas Kelas IIA Pancur Batu
Lapas Narkotika Langkat Gelar Pelatihan Meubelair, Bekali WBP dengan Keterampilan Produktif
Kalapas Perempuan Medan Dengarkan Aspirasi dan Buka Kesempatan Berbuka Puasa Bersama Keluarga
Ketua IMO Sumut: Klewang Bukan Wartawan, Hanya Mencoreng Dunia Pers!
Cahaya Ramadhan di Balik Jeruji: Tarawih dan Tadarusan Penuh Harapan di Rutan Kelas I Medan
Dirjenpas Mashudi Sentuh Hati Warga Binaan, Ajak Benahi Bersama Lapas Kutacane

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 00:49 WIB

Haji Sopiyan Sumber Hoak , Ini Klarifikasi Dari Hasbi, Ketua DPD Asosiasi Pewarta Pers Indonesia, DPD A-PPI

Rabu, 18 Desember 2024 - 05:09 WIB

Sekjen PW FRN Aceh Minta APH Awasi Dan Tertibkan SPBU Tak Sesuai Aturan

Rabu, 4 Desember 2024 - 17:01 WIB

Sekjen PW FRN Aceh Apresiasi Polres Aceh Timur Dalam Mengawal Pilkada 2024

Berita Terbaru

ACEH TENGGARA

Bupati Aceh Tenggara Buka Musrenbang RKPK Tahun 2026, Dapil III

Jumat, 14 Mar 2025 - 02:12 WIB